Posts

Showing posts from February, 2016

9 Fakta Unik Hari Senin

Image
Apa yang terlintas di otak Anda ketika memikirkan tentang hari Senin? Atau apakah yang Anda lakukan ketika Anda bangun tidur dan menyadari bahwa hari ini adalah hari Senin? Kebanyakan orang mengawali hari Senin dengan mengeluh dan memasang muka cemberut ketika harus menghadapi rutinitas mereka kembali. Selain itu, banyak orang menganggap bahwa hari Senin berarti liburan dan waktu bersantai mereka di akhir pekan harus berakhir dan mereka harus memulai untuk menjalani aktivitas dan rutinitas yang tentu saja membosankan. Itulah salah satu alasan mengapa hari Senin sering disebut Monday Blues. Banyak orang sering terlambat ketika harus pergi ke kantor, jalanan macet di sana sini pada Senin pagi. Dan tahukah Anda bila kebanyakan orang tidak akan bekerja efektif pada hari Senin. Hal ini sering juga dikenal dengan istilah sindrom hari Senin. Berikut beberapa fakta menarik tentang hari Senin, sebagaimana dikutip dari situs jadiberita.com. 1. Kebanyakan dari kita tidak akan terseny

8 Fakta Unik Darah

Image
Darah termasuk anggota tubuh yang mendominasi. Sebab darah memiliki fungsi vital bagi tubuh seperti mengangkut oksigen dan menyebarkannya ke seluruh jaringan, mengatur pH tubuh dan suhu, serta mengatur sirkulasi nutrisi. Tak hanya fungsinya saja, darah juga menyimpan fakta menarik yang jarang terungkap. Dilansir dari healthmeup.com, berikut adalah fakta tentang darah yang wajib untuk Anda ketahui. Darah terbagi atas 3 komponen dasar yaitu sel darah merah, trombosit, dan plasma. Jika dipecah-pecah, maka bisa digunakan untuk mengobati 3 jenis gangguan kesehatan tertentu. Ada 4 jenis utama golongan darah yaitu golongan darah A, B, AB, dan O. Dibutuhkan sekitar 1.200.000 nyamuk untuk menghisap seluruh darah manusia, Diperkirakan darah menyumbang sekitar 75 dari berat badan manusia. Ada 100.000 sel pembuluh darah di dalam tubuh manusia dewasa. Terdapat 3 jenis pembuluh darah yaitu arteri, vena, dan kapiler. Proses sirkulasi darah melibatkan arteri yang membawa darah dari jantung

10 Fakta Unik Gigi

Image
Gigi manusia menyimpan lebih banyak rahasia dan keunikan dari yang kita pikirkan. Nggak hanya digunakan sebagai fungsi pengunyah, gigi juga membantu lancarnya sistem pencernaan di tahap awal. Selain itu, gigi juga punya fakta menarik lainnya. Apa saja ya? , dokter gigi di Amerika telah memilih 10 fakta berkaitan dengan gigi dan mulut. 1. Gigi sudah terbentuk sebelum bayi dilahirkan Gigi molar mulai terbentuk bahkan sebelum orang dilahirkan dan tetap terbentuk setelah keluarnya gigi susu. Segala sesuatu yang dikonsumsi ibu hamil akan memiliki dampak langsung pada kesehatan gigi geraham depan si anak. 2. Jaringan terkeras dari tubuh manusia Kalau selama ini kamu berpikir tulang kita lebih keras dari gigi, kamu salah. Pasalnya gigi merupakan jaringan terkeras dari tubuh manusia. Bahkan lebih keras dibandingkan tulang. Tak hanya itu, enamel juga memiliki kandungan mineralnya mencapai 96%. 3. Menggigit kuku akan merusak gigi Sudah waktunya untuk meninggalkan kebiasaan menggigi

8 Fakta Unik Kuda Laut

Image
1.  Kuda Laut Adalah Perenang yang Buruk Kuda laut merupakan satu-satunya jenis kuda yang tidak mempunyai harapan untuk menjadi perenang atau pelari tercepat di lautan. Hal ini disebabkan, bentuk tubuhnya yang aneh yakni tegap lurus. Kuda laut menggunakan sirip-siripnya untuk berenang. Selain itu, mereka juga mampu bergerak ke bawah, ke atas, ke kiri, ke kanan, walaupun semua gerakan itu dilakukan dengan lambat. 2.  Kuda Laut Termasuk ke dalam Golongan Ikan Percaya atau tidak, ternyata kuda laut termasuk ke dalam golongan ikan loh. Hal ini sempat menjadi perdebatan selama belasan tahun. Namun karena faktanya, kuda laut ini bernafas menggunakan insang, sehingga akhirnya para ahli sepakat bahwa kuda laut temasuk dalam golongan ikan. 3.  Terdapat Sekitar 53 Spesies Kuda Laut National Geographic  menjelaskan setidaknya ada sekitar 53 spesies kuda laut. Spesies kuda laut ini terdiri dari berbagai macam ukuran. Mulai dari 0,6 inchi-14 inci atau

5 Fakta Unik Paus

Image
Tahukah kamu bahwa setidaknya ada 5 fakta unik tentang ikan paus yang belum anda tahu. Benarkah ikan paus merupakan jenis makhluk yang penuh kontradiktif? Yaps, asal anda tahu, berbeda dengan kebanyakan ikan laut lainnya, ikan paus memiliki sejumlah fakta unik yang mungkin belum anda tahu. Nah, untuk menambah wawasan dan pengetahuan umum anda tentang jenis ikan ini, berikut ini sejumlah fakta unik tentang ikan paus yang sebaiknya anda tahu. 1. Ikan Paus adalah Hewan Paling Besar di Dunia Dibandingkan jenis makhluk di dalam laut lainnya, ikan paus memang merupakan yang terbesar. Meskipun demikian, ikan ini juga termasuk yang paling besar dibandingkan binatang lainnya di dunia ini. Dan jenis paus yang paling besar adalah Paur Biru (Balaenoptera Musculus). Panjang jenis paus in ibis amencapai 30 meter atau malah lebih. Sedangkan beratnya bisa mencapai 130.000 kg yang setara dengan berat 1.600 manusia atau 30 ekor gajah. Baca juga tentang  kenapa kapal laut tidak tenggelam . 2

17 Fakta Unik Unta

Image
Unta termasuk dalam famili Camelidae, genus Camelus, dan cocok hidup di habitat dengan iklim kering yang keras. Punuk unta tidak menyimpan air seperti dikira kebanyakan orang, melainkan merupakan deposit lemak. Unta umum diternakkan dan merupakan sumber utama dari susu dan daging dan bahkan digunakan untuk transportasi oleh banyak suku-suku nomaden yang tinggal di padang pasir. Fakta Menarik tentang Unta Berikut adalah fakta unik tentang unta: 1.  Unta dewasa bisa mencapai tinggi 1,8-2 meter dengan berat 800 kg serta dapat hidup hingga 50 tahun. Masa kehamilan berlangsung antara 11-12 bulan dengan unta yang baru lahir tidak memiliki punuk. 2.  Unta memiliki dasar kaki lunak dan memiliki dua jari pada setiap kaki. Mereka adalah mamalia berkuku. Kaki unta memiliki bantalan kasar sehingga memungkinkan mereka untuk berjalan di atas pasir tanpa tenggelam. 3.  Untuk ukuran hewan sebesar ini, unta memiliki sepasang telinga yang kecil, tapi tetap punya pendengaran yang b

11 Fakta Unik Indomie

Image
Apa yang terlintas dibenak Anda jika disebut kata mie instan? Apakah langsung terpikir Indomie? Jika iya mungkin kamu salah satu penggemar pelopor mie instan di Indonesia itu. Indomie memiliki sejarah yang cukup panjang, mulai dari proses produksinya yang pada awalnya pada dua rasa dan proses pemasarannya yang hanya di Indonesia saja, namun sekarang telah berkembang hingga ke mancanegara.  Simak ya, perkembangan Indomie dari masa kemasa berikut ini. Indomie adalah produk unggulan dari Indofood, salah satu perusahaan makanan terbesar di Indonesia. Dan kita patut berbangga karena Indomie merupakan produk asli Indonesia yang telah mampu menembus pasar mancanegara. Bagaimana kisah sukses dan fakta-fakta menarik lainnya seputar Indomie ? Berikut ini kisahnya : 1.    Indomie adalah produk mie instan asli Indonesia yang mulai diproduksi sejak 9 September 1970 namun pemasarannya baru mulai dilakukan pada tahun 1972. Diawal produksinya hanya ada dua varian rasa Indomie, yaitu Indomie

8 Fakta Unik Rambut

Image
Rambut merupakan mahkota wanita. Jika Anda memiliki rambut yang tertata dengan baik serta sehat, maka penampilan fisik Anda pun akan terlihat lebih maksimal. Selain disibukkan diri dengan merawat dan menata rambut, ada baiknya pula bila Anda mengetahui fakta unik tentang rambut yang wajib untuk Anda ketahui berikut ini. Setiap helai rambut manusia mengandung 14 elemen yang berbeda, termasuk emas. Philippe Walter dan rekan sesama peneliti dari Pierre dan Marie Curie University di Paris bahkan pernah menemukan nanopartikel emas dalam rambut manusia. Rambut manusia bisa digunakan untuk membersihkan tumpahan minyak. Hal ini pernah terjadi ketika tumpahan minyak Cosco Busan di San Francisco pada tahun 2007, beberapa relawan peduli lingkungan menggunakan tikar yang terbuat dari rambut manusia untuk membersihkan dan menyerap minyak dari air. Rambut sendiri bekerja sebagai spons alami. Rambut Anda berisi tentang berbagai macam hal yang terjadi pada diri Anda termasuk mineral atau ob

13 Fakta Unik Pinguin

Image
1. Ada 18 spesies penguin di dunia. Sementara beberapa spesies berkembang, 13 dari mereka populasinya semakin menurun. Apalagi ancaman pemanasan global yang mencairkan es di kutub semakin memperparah keadaan penguin-penguin di kutub. 2. Penguin hanya ditemukan di belahan bumi selatan. Sementara kebanyakan orang hanya mengasosiasikan dengan penguin Antartika, sesungguhnya populasinya dapat ditemukan juga di Amerika Selatan, Afrika Selatan, Australia dan Selandia Baru. 3. Spesies penguin Utara adalah penguin Galapagos, yang hidup sepanjang tahun di dekat khatulistiwa. 4. Penguin kehilangan kemampuan untuk terbang jutaan tahun lalu, tapi sirip seperti sayap yang kuat dan tubuh ramping membuat mereka sangat hebat berenang, bahkan mereka adalah spesies burung yang dinobatkan sebagai perenang tercepat penyelam terdalam. 5. Saat berenang, penguin akan melompat di atas permukaan air. Mantel bulu mereka memiliki gelembung kecil yang mengurangi gesekan, dan memungkinkan mereka untuk

6 Fakta Unik Kucing

Image
1. Dapat merasakan gempa bumi Tahukah kamu kalo kucing bisa mendeteksi gempa lebih baik daripada binatang lain? Kebanyakan kucing akan berperilaku aneh sebelum terjadi gempa di daerah sekitar kucing tersebut. Bagian bawah kaki kucing yang menyerupai bantalan kecil memiliki saraf yang sangat sensitif yang mampu mendeteksi adanya getaran gempa bumi. 2. Mampu memanipulasi Pernah merasa kalo kucing kamu seperti memohon ketika minta makanan? Itu emang bener, Loopers. Ternyata, kucing dapat cepat beradaptasi dengan manusia. Hal itu membuatnya mengerti kalo manusia itu menyayangi dirinya atau nggak. Dengan begitu, kucing akan bisa dengan mudah mengatur vokalnya untuk menciptakan suara memelas ketika hendak meminta makanan atau mencari perhatian dari manusia. Kamu pernah tertipu? 3. Suka dipuji dan dielus Memuji lebih bisa diandalkan dalam melatih kucing daripada menghukumnya. Kucing akan lebih menuruti manusia kalo dia diberi pujian dan elusan. Kucing bahkan nggak mengerti sa

9 Fakta Unik Anjing

Image
Anjing udah jadi hewan peliharaan sejak 10.000 tahun yang lalu. Penelitian menunjukkan kalo seekor anjing udah menjadi sahabat manusia sejak jaman manusia kuno. Kebanyakan, manusia jaman dahulu memanfaatkan indera penciuman anjing untuk melacak hasil buruan mereka. Oleh karena itu, anjing sangat bermanfaat buat para manusia purba yang dulu mengandalkan berburu sebagai pencarian sumber makanan. Di dunia ini, ada sekitar 200 ras anjing yang berbeda-beda. Ras anjing biasa digolongkan dari ukuran tubuh, panjang bulu, serta jenis bulu yang dimiliki seekor anjing. Anjing terbesar di antara semua ras anjing, paling tidak dalam hal berat badan, adalah Irish Wolfhound. Hampir semua ras anjing, kecuali 2 jenis, memiliki lidah yang berwarna pink. Dua jenis yang merupakan pengecualian adalah Chow Chow dan Shar-pei, keduanya dengan lidah yang berwarna hitam. Anjing ras Basenji adalah satu-satunya anjing yang nggak menggonggong / menyalak di dunia. Potongan rambut anjing Poodle aw